-->
Iklan

Selasa, 12 Januari 2016

Liburan Ke Eropa? Jangan Minta Tolong Foto Ke Orang

Jangan Minta Tolong Foto Ke Orang


BEPERGIAN atau travelling sendiri mungkin menyenangkan. Tetapi rupanya hal tersebut juga memiliki kendala, termasuk bagi seorang Claudia Kaunang.

Travel writter ini mengakui ada satu kendala yang selalu dirasakan saat travelling sendirian, terlebih jika ia bepergian ke Eropa. Kendala terbesarnya adalah soal kesulitan mendokumentasikan diri di negara-negara yang ia kunjungi.


“Kalau buat orang Indonesia, apalagi buat saya karena travelling adalah investasi,di samping saya harus posting juga dan saya harus tetap update, buat saya kendalanya adalah tidak ada yang fotoin,” ujar perempuan yang akrab disapa CK ini tertawa saat ditemui di Gedung Gramedia, Matraman, Jakarta Timur.

Masalahnya kemudian adalah, CK tidak berani meminta tolong untuk difoto pada sembarang orang. Terlebih Eropa dikenal dengan tingkat kejahatan seperti penjambretan dan pencopetan.

Hambatannya kalau di Eropa adalah saya akan jarang sekali punya foto. Karena saya tidak mau minta tolong orang, tapi di sisi lain saya malah tidak punya dokumentasi yang di situ ada sayanya. Bahkan saya malah lebih sering fotoin,” lanjutnya.

Meski demikian, CK tidak pernah merasa kesepian, mati gaya atau bingung jika bepergian sendiri. Kendala tersebut tidak menjadikan itu sebagai hambatannya untuk pergi sendirian lagi. Karena penulis sembilan buku ini selalu merasa enjoy saat pergi ke mana-mana.

Previous
Next Post »