-->
Iklan

Sabtu, 01 Oktober 2016

Hai Lelaki Ingatlah, Jangan Cintai Kami Karena Nafsu Cintailah Kami Karena Iman ''Share yaa''

Cintailah seseorang karena imannya bukan karena nafsunya. Ladies, berhati-hatilah dalam mencinta. Bukankah di akhirat nanti kamu akan bersama dengan orang yang kamu cintai? Ingatlah pesan dari ‘Ibnu Qayyim Al-Jauziyah’ yang mengatakan bahwa cinta akan lenyap dengan lenyapnya sebab.

Oleh karena itu, jika kamu mencintai seseorang karena kecantikan dan ketampanannya, maka saat kecantikan dan ketampanannya hilang kamu akan kehilangan rasa cintamu terhadapnya. Jika mencintainya karena harta, maka saat hartanya hilang, hilanglah pula cintamu kepadanya.

Oleh sebab itu, jadikanlah sesuatu yang abadi itu sebagai sebab dari rasa cintamu karena Allah. Kelak, akan ada hari di mana kita menyadari bahwa anak kita lebih membutuhkan ibu yang soleh dan juga pintar dibandingkan dengan ibu yang cantik dan menarik.


Jika ada seseorang yang mengajakmu untuk salat berjamaah di awal waktu, mengajakmu ikut pengajian, mengajakmu untuk belajar Quran, bertanya kapan kamu akan memakai jilbab, memberitahumu untuk tidak berbuat ghibah, merasa khawatir saat kamu berduaan dengan yang bukan muhrim, bersedih saat kamu keluarkan makian, itu artinya dia benar-benar sayang kepadamu.

Kenapa pacaran sebaiknya dilakukan setelah menikah? Karena wanita bukanlah suatu barang atau pakaian yang bisa untuk dicoba-coba. Jika kalian mempunyai pacar? Maka katakanlah pada pacarmu, “Jika kamu memang wanita yang tertulis untukku di Lauhul Mahfud, maka Tuhan pasti akan menjaga rasa sayang ini agar tetap tumbuh di hatiku dan juga hatimu. Tapi selama tidak ada ikatan di antara kita berdua, maka jangan sekalipun untuk menghiraukan perasaan itu, karena kita tidak ada hak atasnya.”

Allah tidak pernah ingkar janji. Jika terus menjaga diri, maka kita akan mendapatkan pendamping yang lurus hatinya. Dengan cinta yang berlandaskan atas dasar iman, maka kamu akan membawa sang kekasih ke dalam surga yang abadi. Sedangkan bila cinta dilandasi dengan syahwat, maka hal itu akan membawamu bersama pasangan kedalam penyesalan yang abadi.

Ladies, ingatlah pesan dari Ibnu Qayyim yang mengatakan bahwa cinta itu mensucikan akal, menghilangkan kekhawatiran, memunculkan keberanian, mendorong untuk berpenampilan rapih, membangkitkan selera makan, menjaga akhlak yang mulia, membangkitkan semangat, menggunakan wewangian, memperhatikan pergaulan yang baik, serta menjaga adab dan juga kepribadian. Tapi cinta juga merupakan sebuah ujian untuk orang-orang yang saleh dan cobaan untuk ahli ibadah.

Cintailah seseorang yang memang bisa menjadi penyemangat saat taat dan menjadi pengingat saat maksiat. Carilah suami yang bisa menjadi sosok ayah yang baik, karena ayah merupakan jabatan yang tidak akan bisa tergantikan. Dan cintailah orang yang benar-benar bisa menjadi imam dalam shalat malammu.

Karena laki-laki sejati itu mendatangi ayahnya, bukan putrinya. Laki-laki sejati itu ngajak wedding, bukannya dating. Laki-laki sejati itu ngajak akad, bukan malah ngasih coklat. Ladies, carilah laki-laki yang benar-benar bertanggung jawab. Semoga bermanfaat.

Previous
Next Post »